Film Animasi UP
Berhubung saya tidak bisa membuat sinopsis, jadi silahkan baca full sinopsis dari Wikipedia.
Link : http://id.m.wikipedia.org/wiki/Up_(film_2009)/
Review
Menurut saya ini film animasi terbaik yang pernah saya tonton.
Grafis 3D yang lumayan bagus, tidak bosan ditonton, dan juga film ini tidak luput dari sarat moral juga. 2 thumbs up deh buat animasi ini.
Meskipun film ini agak nyeleneh, karena nggak mungkin rumah itu bisa diangkat (diterbangkan) meskipun dengan ribuan balon, bukan? Dan juga siapa yang bisa menarik rumah dengan seutas tali yang (walaupun) cukup tebal sekalipun? Yap, tapi inilah yang membuat film UP ini menarik.
Nah, sekarang saya mau membahas tentang amanat yang saya dapatkan dari film ini:
"Relakanlah orang yang kau cintai pergi meninggalkan dunia ini dengan tenang"
Setelah Mr.Fredricksen melihat buku petualangan istrinya lagi, dan di akhir halaman buku itu dia melihat tulisan istrinya, "Thanks for the adventure. Got a new one! Ellie." Lalu, Mr.Fredericksen pun sadar (karena dia selalu tidak mau melepaskan barang-barang tentang kenangannya akan istrinya) dia lalu pergi menyelamatkan Kevin (burung raksasa yang seperti burung unta) bersama Dug dan Rusell.
Yak kita harus rela melepaskan orang yang kita cintai yang sudah meninggal dunia ;) karena mungkin yang meninggalkan pun akan sedih :((.
So, my rating for this film is:
10/10. Excellent! <3
Judul Film:
UP
Genre:
Animasi - Adventure - Keluarga
Sutradara:
Pete Docter – Bob Peterson
Produser:
Jonas Rivera
Penulis Skenario:
Bob Peterson
Studio Produksi:
Walt Disney - Pixar
Distributor:
Walt Disney
Bahasa:
Inggris
Durasi:
96 menit
Tahun Rilis:
29 Juni 2009 (Indonesia)
PENGHARGAAN YANG DIPEROLEH
Academy Awards 2010:
Animated Feature Film (menang)
Music - Original Score (Michael Giacchino -
menang)
PEMERAN UTAMA
Edward Asner sebagai pengisi suara
Mr.Fredricksen
Jordan Nagai sebagai pengisi suara
Russel
Bob Peterson sebagai pengisi suara Dug
Christopher Plummer sebagai pengisi
suara Charles Muntz
Sumber gambar: wikipedia.com
Sumber data film: kitareview.com
Posting Komentar